Meski masih belia, Jolin Vanessa aktif mengikuti berbagai kegiatan untuk mengasah bakat lho. Gadis cilik usia delapan tahun ini memang gemar menari dan bergaya ala model. Karena itulah Jolin rajin ikut di berbagai ajang perlombaan seperti Model Hunt Amara 2021 dan finalis Donita 2022.
Jolin juga pernah ikut dance cover untuk girl band korea Red Velvet dan tergabung dalam kelompok dance The Dream Stars . Video tarian Jolin bahkan sempat viral di media sosial.