Seorang Ketua RT bernama Jazuli di wilayah Bambu Utara, Palmerah, Jakarta Barat, tewas ditikam oleh pemuda bernama Resli, warga di daerah tersebut. Mendapat laporan dari warga atas penikaman tersebut, Kepolisian dari Polsek Palmerah dan Tim Inafis Polres Metro Jakarta Barat, langsung mendatangi rumah sakit untuk melakukan identifikasi terhadap korban. Dari hasil penyidikan sementara, pelaku kesal lantaran korban sering menegur pelaku yang sering berkumpul bersama teman-temannya di lingkungan sekitar tempat tinggalnya, saat Pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).