Presiden Jokowi memperpanjang PPKM hingga 30 Agustus 2021. Khusus Jabodetabek, PPKM turun ke level 3. Perpanjangan ini disampaikan Presiden Jokowi secara virtual melalui Youtube Sekretariat Presiden.
“Pemerintah memutuskan mulai 24 hingga 30 Agustus 2021, beberapa daerah bisa diturunkan levelnya dari level 4 ke level 3,” kata Presiden Jokowi.