Seorang calon penumpang pesawat tujuan Pekanbaru, ditangkap Tim Satgas Covid-19, di Bandara Ahmad Yani, Semarang, Jawa Tengah, karena terbukti menggunakan surat keterangan bebas covid-19 palsu. Pelaku ditangkap setelah petugas menemukan keanehan dalam surat yang dibawa oleh pelaku. Polisi pun kini tengah memburu pelaku lainnya yang merupakan pembuat surat keterangan palsu tersebut.