Seorang pengendara motor tewas, setelah terlindas bus TransPadang di Jalan Raya Bypass kilometer 14, Kota Padang, Sumatra Barat. Diduga kecelakaan terjadi akibat korban tersenggol bus hingga terlindas. Korban pun tewas dengan luka di kepala dan tangan, sementara sepeda motornya rusak parah.