Petugas gabungan yang terdiri dari POLRI, TNI, serta SATPOL PP menggerebek Kampung Bahari, Tanjung Priuk, Jakarta Utara yang diduga menjadi sarang narkoba. Dari pengerebekan itu, polisi berhasil mengamankan 26 orang yang terdiri dari 18 pria dan 8 perempuan. Selain mengamankan sejumlah pelaku, polisi juga menyita barang bukti berupa narkoba, senjata tajam, uang, dan kendaraan bermotor yang tidak dilengkapi dengan surat kendaraan.